Beranda > Layanan Kami > Sertifikasi > Sertifikasi Biro Perjalanan Wisata

 Jasa Verifikasi TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri)

TKDN adalah besaran/ nilai prosentase keseluruhan komponen produksi yang berasal dari dalam negeri, baik berupa barang, jasa, maupun gabungan keduanya. Termasuk dalam perhitungan TKDN antara lain: biaya transportasi, biaya tenaga kerja, mesin produksi (jika ada)  dan biaya lainnya terkait dengan produksi barang dan jasa dimaksud.


Penerapan TKDN merupakan salah satu upaya pemerintah dalam  mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia untuk meningkatkan utilisasi, efisiensi, daya saing, mutu produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar sekaligus mengurangi ketergantungan terhadap produk impor.


Penerapan Tingkat Komponen Dalam Negeri, baik TKDN barang maupun jasa selain dimaksudkan untuk peningkatan penggunaan dalam negeri dan penggunaan / utilisasi bahan baku dari dalam negeri juga pada akhirnya akan mengurangi ketergantungan terhadap produk dari luar negeri.

Nilai TKDN yang meningkat akan memberikan bobot manfaat perusahaan yang mengikuti pengadaan / tender di instansi pemerintah / BUMN.
Harga barang / jasa yang ditawarka dalam proses tender bukan satu-satu nya penentu dalam keputusan tender, karena apabila
mengacu kepada ketentuan dan tata cara pengadaan barang dan jasa, bobot penilaian / scoring dari nilai TKDN yang tinggi merupakan faktor penting dalam memenangkan tender di lembaga pemerintah/ BUMN.

Sucofindo merupakan salah satu perusahaan/ lembaga surveyor independen yang ditunjuk oleh pemerintah melalui Kementerian Perindustrian dalam melakukan verifikasi TKDN dan capaian nya. 


Jasa Verifikasi Total Komponen DalamNegeri TKDN

Sucofindo Bandung telah melayani jasa verifikasi Total Komponen Dalam Negeri ke berbagai perusahaan yang ada di area Bandung Raya dan Jawa Barat. Personel kami telah dibekali dengan kompetensi mumpuni dan berpengalaman dalam melakukan pekerjaan verifikasi untuk memastikan proses perhitungan dan verifikasi capaian komponen dalam negeri yang akurat.


Hasil yang akurat dan proses verifikasi yang dilakukan oleh personel yang berpengalaman dan kompeten akan memberikan benefit kepada perusahaan anda berupa proses pekerjaan cepat, sehingga tidak ada waktu yang terbuang sia-sia.

Manfaat TKDN adalah sebagai berikut:

Disamping untuk memenuhi regulasi, perusahaan yang telah melakukan verifikasi TKDN akan memperoleh manfaat sebagai berikut:

  • TKDN merupakan salah satu komponen wajib yang harus disertakan dalam proses lelang di instansi pemerintah, perusahaan KKS (Kontraktor Kerja Sama) / perusahaan minyak dan gas, sehingga menambah daya saing perusahaan dan meningkatkan peluang dalam memenangkan lelang/tender.
  • Merujuk Perpres 16 Tahun 2018 pasal 66, perusahaan yang telah mencapai prosentasi capaian TKDN melebihi 25% dan memperoleh kontrak > Rp 1 Milyar akan memperoleh insentif dari pemerintah, berupa preferensi dalam menentukan pemenang lelang atau tender. Preferensi yang diberikan berupa tolerasi atas kelebihan penawaran harga, artinya apabila perusahaan mengajukan penawaran melebihi penawaran yang diajukan peserta lelang lain, tetapi peserta lelang tersebut belum melakukan sertifikasi TKDN atau Tingkat Komponen Dalam Negeri nya lebih kecil, maka perusahaan andakan ditunjuk sebagai pemenang dalam proses evaluasi akhir pengadaan.
verifikasi total komponen dalam negeri sucofindo bandung
  • Membantu pemerintah dalam upaya mengurangi ketergantungan terhadap barang/jasa impor dan menciptakan nilai ekonomi dan sosial untuk menciptakan lapangan kerja di dalam negeri



Klik tombol dibawah untuk memperoleh informasi seputar jasa verifikasi TKDN (Total Komponen Dalam Negeri) . Customer service kami akan dengan senang hati membatu anda.

Sucofindo

© 2018, Sucofindo Bandung  All Rights Reserved

Hubungi Kami

Jl. Soekarno-Hatta No.217, Kopo, Bojongloa Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40233

Email: salesbandung@sucofindo.co.id